Jumat, 23 Mei 2014

11 Manfaat Daun Sirih Bagi Kesehatan

11 Manfaat Daun Sirih Bagi Kesehatan

Kali ini saya akan membahas tentang manfaat tumbuhan yakni daun sirih. Di Indonesia daun sirih tidak sulit untuk ditemukan, apalagi di desa-desa yang masih alami banyak sekali tumbuhan sirih ini. Zaman dahulu nenek saya hingga sebagian nenek - nenek sekarang menjadikan daun sirih sebagai bahan ramuan untuk "nginang" kalau Bahasa Sundanya "Nyeupah" yang bahan-bahanya terdiri dari daun sirih, pinang, gambir, kapur sirih, dan kapulaga. Daun sirih juga dapat dimanfaatkan sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai macam penyakit.

Berikut 11 manfaat daun sirih bagi kesehatan dan pengobatan. 


1. Untuk mengobati keputihan
Caranya: Ambil daun sirih 7-10 lembar kemudian rebus ke dalam air 2,5 liter air mendidih. Basuhlah daerah kemaluan dengan air rebusan tadi secukupnya secara berulang-ulang.

2. Sebagai obat gatal alergi

Caranya: Ambil 6 lembar daun sirih, 1 potong jahe kuning dan 1,5 sendok makan minyak kayu putih. Bahan-bahan tersebut ditumbuk bersamaan sampai halus. Oleskan/gosokkan ramuan tersebut pada bagian badan yang merasa gatal-gatal akibat alergi.

3. Untuk mengobati diare

4-6 lembar daun sirih, 1 sendok makan minyak kelapa dan 6 biji lada ditumbuk secara bersamaan sampai halus. Kemudian ramuan tersebut gosokkan pada bagian perut dan biarkan hingga kering.

4. Mengobati gusi berdarah


Jika gusi Anda mengalami pendarahan, jangan khawatir, daun sirihlah obatnya selain mudah di dapat juga tidak mengandung bahan kimia. Caranya: Rebus 4 lembar daun sirih dengan dua gelas air mendidih. Gunakanlah air rebusan tersebut yang sudah dihangatkan untuk berkumur, ulangi hingga sembuh.

5. Mengobati mimisan

Keluar darah dari hidung biasa disebut "mimisan". Daun sirih dapat Anda gunakan untuk mengobati mimisan. Caranya: ambil satu lembar daun sirih kemudian ditekan-tekan agar agak layu. Gulungkan daun sirih tersebut dan cocokkan ke dalam hidung untuk menyumbat pendarahan.

6. Mengobati gigi berlubang
Pernahkan Anda mengalami sakit gigi akibat gigi berlunang?, jika hal tersebut pernah Anda alami, jangan khawatir daun sirih jawabannya. Ambil satu lembar daun sirih kemudian rebus dengan dua gelas air sampai mendidih. Kemudin air hasil rebusan daun sirih tersebut gunakan untuk berkumur. Lakukan berulang kali sampai sembuh.

7. Sebagai obat batuk

Batuk? cari daun sirih aja. Ambil 4 lembar daun sirih, 3 lembar daun bidara upas serta madu secukupnya. Iris-iris daun sirihnya, lalu rebus bersamaan dengan daun bidara upas ke dalam 2 gelas air hingga mendidih. Dinginkan air rebusan tadi kemudian tambahkan madu secukupnya. Berkumurlah menggunakan ramuan tersebut.

8. Mengurangi produksi ASI
Sebagian ibu menyusui mengalami produksi ASI yang berlebih, hal tersebut kurang bagus karena bisa terbuang percuma. Untuk mengatasi hal tersebut gunakan daun sirih. Ambilah 4 lembar daun sirih, kemudian olesi dengan minyak kelapa. Kemudian  panggang di atas api tapi jangan sampai hangus. Setelah daun sirih terasa hangat, tempelkan di sekitar payudara.

9. Penyakit jantung
Ambilah daun sirih 3 lembar, 7 pasang biji kemukus, bawang merah 3 siung, dan 1 sendok makan jintan putih. Bahan-bahan tersebut tumbuk sampai halus, kemudian tambah 5 sendok air panas, biarkan beebrapa menit, kemudian peras dan saring. Minumlah ramuan tersebut 2 kali 1 hari secara teratur.

10. Penyakit Spilis
Ambil 25 - 30 lembar daun sirih bersama dengan tangkainya, 1/4 kg gula aren dan garam dapur secukupnya. Rebus bahan-bahan tersebut dengan menggunakan air 2 liter sampai mendidih, lalu disaring. Minumlah ramuan tersebut 3 kali 1 hari terus menerus.

11. Bronkhitis
Batuk basah yang disebut bronkhitis bisa diatasi dengan daun sirih. Caranya ambil 7 lembar daun sirih dan 1 potong gula batu. Rajang daun sirih tersebut kemudian rebus bersama gula batu dengan 2 gelas air hingga mendidih sampai kira-kira 1 gelas air tersisa, kemudian saring. Minumlah air ramuan tersebut 3 kali sehari dengan satu sendok makan.

Itulah 11 Manfaat yang diperoleh dari daun sirih, semoga artikel ini bermanfaat bagi pembaca semua.

Bagikan :
Artikel terkait :